Senin, 13 Juni 2022

Agrowisata Tangkit Baru Jambi


Dapat memanfaatkan momen libur bersama keluarga adalah suatu hal yang menyenangkan. Tidak perlu mengunjungi tempat yang mewah, cukup ke tempat yang asyik dan menyenangkan untuk mata memandang. Salah satu tempat wisata yang ada di Kabupaten Muaro Jambi, provinsi Jambi adalah Agrowisata Tangkit Baru.

Wisata perkebunan nanas ini terbentang luas di daerah Tangkit Baru, tidak perlu merogoh kantong, masuk ke sana gratis, cukup membayar uang parkir kendaraan saja.

Di area wisata ini juga disediakan beberapa saung untuk tempat beristirahat atau hanya sekedar duduk-duduk saja memandang perkebunan nanas yang mengelilingi saung tersebut. Kami malah memanfaatkan saung tersebut untuk menikmati makan siang yang memang sengaja disiapkan dari rumah. Alangkah nikmatnya, ditemani angin sepoi-sepoi yang mengelus tubuh.

Sajian nanaspun tersedia disekitarnya, seperti jus nanas, manisan nanas, bahkan nanas yang baru kita petik dapat dinikmati langsung. Boleh dikupas sendiri maupun dikupas oleh petugas wisata yang sedang berjaga. 

Yang tak kalah menariknya di lokasi wisata tersebut dibangun tugu nanas dalam ukuran besar sebagai ikonnya. Cantik, indah, dan menarik untuk dijadikan tempat berfoto.




Disekitar perkebunan nanas tersebut terdapat aliran air yang menambah keindahannya. Airnya berwarna kecoklatan karena daerah ini adalah daerah gambut bahkan ada sebagiannya adalah daerah minyak.

Penduduknya ramah-ramah, sebagian besar masyarakatnya berasal dari Sulawesi Selatan. Biasanya orang Jambi menyebutnya 'Orang Bugis." Bahasa yang mereka gunakan sudah beragam, dikalangan orangtua masih menggunakan bahasa leluhurnya (bahasa bugis), anak-anak mereka cenderung menggunakan bahasa melayu Jambi.

Tempat ini sangat cocok untuk anak-anak dan remaja karena disinilah mereka tahu atau melihat langsung pohon nanas, pertumbuhannya bagaimana, berapa kali dalam satu tahun buah nanasnya bisa dipanen, dalam satu pohon bisa menghasilkan berapa buah nanas, dan hal lain tentang pohon nanas.

Ketika masuk dan keluar dari lokasi perkebunan nanas, kita akan melewati perumahan penduduk, disana kita dapat membeli oleh-oleh yang bahan dasarnya dari buah nanas. Seperti dodol nanas, keripik nanas, selai nanas, dan banyak lagi penganan ringan yang dijajakan dari hasil home industri rumah tangga masyarakat setempat.

Ayo mari berkunjung ke Agrowisata Tangkit Baru, gratis, nikmati kenyamananya pasti Anda akan ketagihan untuk berkunjung ke sana lagi. Tidak perlu mahal yang penting hati senang dan bahagia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Koneksi Antarmateri- Modul 3.1

Pengambilan Keputusan Berbasis Nilai-Nilai Kebajikan Sebagai Pemimpin Oleh                : Farida Haryati PGP                 : Angkata...